Bakso, siapa yang gak kenal bakso bahkan ade saya yang usianya 3 tahun udah kenal sama yang namanya bakso. Dia tahu bakso itu enak kenyal, gurih tapi gimana kalo didalemnya mengandung senyawa berbahaya borax. Ya borax , ternyata masih menjadi sesuatu yang menakutkan bagi pecinta bakso termasuk adik saya.
Tapi tenang aja, ternyata ada cara simple buat jauhin adik saya dan kamu dari abang nakal penjual bakso mengandung borax ini.
Caranya sangat simple, cukup siapin :
1. Tusuk Gigi
2. Kunyit
Caranya
1. masukin tusuk gigi baru ke dalam kunyit otomatis tusuk gigi akan berwarna kuning khas kunyit
2. selanjutnya masukin tusuk gigi yang tadi ke dalam bakso tunggu sekitar 5 detik lalu cabut
3. lihat perbedaan warna dari tusuk gigi tersebut, apabila warnanya tetap berarti bakso tersebut aman. Tapi jika warnanya berubah (jadi agak tua) berarti bakso tersebut patut dicurigai.
sekian tips dari kami semoga bermanfaat.
No comments:
Post a Comment